parungkuda.desa.id – Senin (29/10/2018). Sebagai bentuk kegiatan kerjasama antar desa di bidang pemberdayaan masyarakat desa, Badan Kerjasama Antar Desa (BKAD) Kecamatan Parungkuda menggelar bimtek atau peningkatan kapasitas kepala kedusunan (Kadus) yang diikuti oleh seluruh kadus se-kecamatan Parungkuda dari delapan desa yaitu Desa Babakanjaya, Desa Bojongkokosan, Desa Kompa, Desa Langensari, Desa Palasarihilir, Desa Parungkuda, Desa Pondokkasolandeuh, dan Desa Sundawenang. Kegiatan tersebut dilaksanakan selama dua hari lamanya yaitu dari tanggal 26 Oktober sampai dengan 27 Oktober 2018 yang bertempat di Hotel Cleopatra Palabuhanratu dengan anggaran bersumber dari Dana Desa (DD) sebesar Rp. 4,000,000,- (Empat juta rupiah) dari setiap desa. Usai bada sholat jumat, kegiatan tersebut diawali dengan sambutan dari ketua BKAD Kecamatan Parungkuda, H. Unus Muhadi dan dari Camat Parungkuda, H. Aef Syaefullah, M.Si.
Pada kegiatan tersebut terdapat tiga narasumber dari instansi yang berbeda. Pertama, Bayu Permana dari pendamping desa dengan materi mengenai peran kadus dalam menciptakan keberdayaan masyarakat desa dan tupoksi kadus sesuai Permendagri nomor 20 tahun 2018. Kedua, Kudrat Mulyawan dari DPPKAD Kabupaten Sukabumi dengan materi mengenai perpajakan, PBB, pajak P2 dan P3. Ketiga, Pak Devi dari DPMD Kabupaten Sukabumi dengan materi mengenai pengelolaan keuangan dan pelaksanaan pembangunan di desa sesuai Permendagri nomor 20 tahun 2018. Kegiatan pun selesai pada hari sabtu diakhiri dengan penutupan yang disampaikan oleh ketua Apdesi dan panitia pelaksana.